TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 28:20

Konteks
28:20 dan ajarlah i  mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu 1  j  senantiasa sampai kepada akhir zaman. k "

Yohanes 15:10

Konteks
15:10 Jikalau kamu menuruti perintah-Ku, i  kamu akan tinggal di dalam kasih-Ku, seperti Aku menuruti perintah Bapa-Ku dan tinggal di dalam kasih-Nya.

Yohanes 15:14

Konteks
15:14 Kamu adalah sahabat-Ku, m  jikalau kamu berbuat apa yang Kuperintahkan n  kepadamu.

Kisah Para Rasul 1:2

Konteks
1:2 sampai pada hari Ia terangkat. c  Sebelum itu Ia telah memberi perintah-Nya d  oleh Roh Kudus kepada rasul-rasul e  yang dipilih-Nya. f 

Kisah Para Rasul 10:42

Konteks
10:42 Dan Ia telah menugaskan kami memberitakan kepada seluruh bangsa e  dan bersaksi, bahwa Dialah yang ditentukan Allah menjadi Hakim atas orang-orang hidup dan orang-orang mati. f 

Kisah Para Rasul 10:1

Konteks
Petrus dan Kornelius
10:1 Di Kaisarea l  ada seorang yang bernama Kornelius, seorang perwira pasukan yang disebut pasukan Italia.

Kisah Para Rasul 4:2

Konteks
4:2 Orang-orang itu sangat marah karena mereka mengajar orang banyak dan memberitakan, bahwa dalam Yesus ada kebangkitan dari antara orang mati. a 

Kisah Para Rasul 4:2

Konteks
4:2 Orang-orang itu sangat marah karena mereka mengajar orang banyak dan memberitakan, bahwa dalam Yesus ada kebangkitan dari antara orang mati. a 

Kisah Para Rasul 3:6

Konteks
3:6 Tetapi Petrus berkata: "Emas dan perak tidak ada padaku, tetapi apa yang kupunyai, kuberikan kepadamu: Demi nama Yesus Kristus, orang Nazaret n  itu, berjalanlah 2 !"

Kisah Para Rasul 3:10

Konteks
3:10 lalu mereka mengenal dia sebagai orang yang biasanya duduk meminta sedekah di Gerbang Indah q  Bait Allah, sehingga mereka takjub dan tercengang tentang apa yang telah terjadi padanya.

Kisah Para Rasul 3:1

Konteks
Petrus menyembuhkan orang lumpuh
3:1 Pada suatu hari menjelang waktu sembahyang, yaitu pukul tiga petang, h  naiklah Petrus dan Yohanes i  ke Bait Allah. j 

Titus 1:14

Konteks
1:14 dan tidak lagi mengindahkan dongeng-dongeng h  Yahudi dan hukum-hukum i  manusia yang berpaling dari kebenaran. j 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[28:20]  1 Full Life : AKU MENYERTAI KAMU.

Nas : Mat 28:20

Janji ini merupakan jaminan Kristus bagi mereka yang terlibat dalam menjangkau jiwa-jiwa yang terhilang dan mengajar mereka untuk menaati prinsip-prinsip-Nya yang benar. Yesus sudah bangkit dan kini Dia hidup serta secara pribadi memperhatikan setiap anak-Nya. Ia menyertai saudara di dalam diri Roh Kudus (Yoh 14:16,26) dan melalui Firman-Nya (Yoh 14:23). Bagaimanapun keadaan saudara -- lemah, miskin, rendah, tampaknya tidak penting -- Ia memperdulikan saudara, memperhatikan setiap pencobaan dan pergumulan yang saudara alami dalam kehidupan ini dan memberikan kasih karunia yang memadai (2Kor 12:9) serta menyertai dan menuntun saudara pulang ke rumah Bapa (Mat 18:20; Kis 18:10). Inilah jawaban orang Kristen terhadap semua bentuk ketakutan, keragu-raguan, kesulitan, sakit hati, dan keputusasaan.

[3:6]  2 Full Life : DEMI NAMA YESUS KRISTUS ... BERJALANLAH.

Nas : Kis 3:6

Penyembuhan pengemis yang cacat itu disebabkan oleh kuasa Kristus yang bekerja lewat para rasul. Yesus mengatakan kepada para pengikut-Nya tentang mereka yang akan percaya kepada-Nya, " ... demi nama-Ku ... mereka akan meletakkan tangannya atas orang sakit dan orang itu akan sembuh" (Mr 16:17-18). Gereja melanjutkan pelayanan penyembuhan Yesus Kristus dalam ketaatan kepada-Nya. Mukjizat itu terlaksana karena iman "demi nama Yesus Kristus" dan "karunia untuk menyembuhkan" yang bekerja melalui Petrus (lih. 1Kor 12:1,9).

Petrus menyatakan bahwa dia tidak mempunyai emas atau perak, namun dapat memberikan sesuatu yang lebih berharga. Gereja-gereja yang memiliki kemakmuran materi yang memadai sebaiknya merenungkan perkataan Petrus ini. Banyak gereja dewasa ini tidak bisa lagi berkata "Emas dan perak aku tidak punya" dan juga tidak dapat mengatakan "Dalam nama Yesus Kristus dari Nazaret, berjalanlah."



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA